La Rambla, Jalan Paling Terkenal di Barcelona


La Rambla Barcelona

Jika Paris punya Champs Elysées dan Istanbul punya Istiklal Street, maka Barcelona punya La Rambla atau Las Ramblas. La Rambla adalah sebuah jalan terkenal yang terletak di tengah kota Barcelona, Spanyol. Jalan pedestrian (khusus pejalan kaki) ini memiliki panjang 1,2 km, dan membentang antara kawasan Barri Gòtic dan El Raval di Barcelona. La Rambla sangat terkenal di kalangan warga lokal dan juga wisatawan sebagai salah satu pusat keramaian dan kawasan paling hidup di Spanyol. Jalan ini juga merupakan salah satu tempat wisata terkenal di Spanyol. Karena itu La Rambla selalu ramai oleh pengunjung baik siang maupun malam, terutama saat musim puncak liburan/wisata. Apa saja yang ada di La Rambla?

La Rambla Barcelona

Datang ke jalan La Rambla di Barcelona Anda akan melihat banyak kios di tepinya yang menjual aneka suvenir dan surat kabar, dan juga kios yang menjual aneka bunga segar warna-warni. Di sepanjang jalan lebar ini Anda juga akan menjumpai banyak bangunan cantik, toko, cafe, restauran, dan juga bangunan-bangunan bersejarah seperti Palace of the Virreina, La Boqueria market, dan Liceu Theatre. Tak ketinggalan, para pementas dan seniman jalanan juga turut menyemarakkan jalan ini, siap menyambut dan menarik perhatian para wisatawan yang datang.

La Rambla Barcelona

La Rambla Barcelona

La Rambla Barcelona
Ini orang lho..
La Rambla Barcelona
Ini juga! (orang)
Salah satu jalan samping La Rambla juga mengarah ke Royal Square (Plaça Reial), sebuah alun-alun dengan banyak pohon palm dan bangunan-bangunan berserambi yang ditempati banyak restauran dan pub. Dekat pelabuhan di dekat La Rambla Anda juga bisa menemukan pasar lokal dan juga para pelukis dan sketsa-men (halah!) yang memasang stand mereka di depan-depan toko. 

La Rambla Barcelona

Karena itu jika Anda jalan-jalan ke Barcelona, sempatkan datang ke La Rambla dan merasakan atmosfer khas dari jalan populer ini. Sebagai salah satu jalan utama dan pusat kehidupan kota Barcelona, La Rambla juga sering dijadikan sebagai tempat menggelar festival, pasar raya, dan juga olah raga. Jadi jika Anda datang di saat yang tepat, Anda mungkin bisa sekaligus menyaksikan festival atau mengunjungi pasar yang diadakan di jalan ini dan melebur dengan warga lokal. 

La Rambla Barcelona
La Rambla, Champs-Elysées-nya Barcelona
Dan dengan banyaknya kios dan toko suvenir di sepanjang jalan ini, Anda punya banyak pilihan suvenir khas Barcelona yang bisa Anda bawa pulang sebagai oleh-oleh. Mulai dari kartu pos, gantungan kunci, miniatur, mug, hingga kaos. Anda juga bisa membeli oleh-oleh unik seperti lilin handmade dan juga membeli jajanan seperti es krim, permen karet, coklat, dan juga aneka kue. Pokoknya jangan lupa mampir ke Las Ramblas ya Explorers!

La Rambla Barcelona